- Home >
- Blackberry >
- Blackberry Messenger Social Platform, Menjangkau Social dari Blackberry Messenger
Posted by : Surya Fahik
Rabu, 22 Agustus 2012
Blackberry Messenger Social Platform merupakan senjata baru RIM
dengan mengembangkan kemampuan Blackberry Messenger menjadi lebih
terintegrasi. Diluncurkan pertama kali saat Blackberry DEVCON 2010,
Blackberry Messenger Social Platform disebut sebut akan menjadi inovasi
RIM yang sukses.
Dengan membuka Blackberry Messenger sebagai social platform, RIM
berharap pengembang bisa memaksimalkan fungsi dalam aplikasinya.
menggunakan API yang baru. Dengan ini, RIM membuka kesempatan bagi para
developer untuk mengembangkan aplikasi yang lebih canggih lagi.
Fitur yang dipaparkan dalam berta pers resmi RIM berkaitan dengan pengembangan Blackberry Messenger Social Platform adalah :
- Contact list – memungkinkan pengguna untuk memilih kontak dari daftar kontak di BBM dan juga dari aplikasi lain untuk melakukan interaksi sosial seperti melakukan percakapan atau memulai permainan.
- BBM user profile – Aplikasi ini mampu memasukkan aplikasi atau link ke dalam status di BLackberry Messenger profile, dan memungkinkan aplikasi dalam status tersebut bisa di launch atau download oleh teman teman yang terdaftar dalam daftar kontak Blackberry Messenger.
- Application-specific communities – Anda dapat membuat Blackberry Messenger friends group spesifik untuk bisa mengakses aplikasi tertentu.
- Data Transfer – memungkinkan kegiatan transfer foto, audio, video dan konten lain ke daftar kontak atau grup Blackberry Messenger.
- Invitations – memungkinkan Anda invite kontak baru di Blackberry Messenger dan juga men-invite teman dari teman yang ada dalam daftar kontak untuk berinteraksi dalam sebuah aplikasi.
Yang paling menarik adalah fitur interaksi untuk memulai permainan. Seperti ketika Anda sedang bermain game multiplayer sambil BBM-an langsung di dalam game tersebut. Anda pun dapat membagi game tersebut dengan menggunakan fitur pada BBM Social Platform. Bahkan, memungkinkan developer membuat custom area di dalam BBM profile, yang mana dapat digunakan untuk menunjukkan pencapaian dan statistik game tersebut.
Singkatnya, dalam Blackberry Messenger Social Platform, kegiatan berbagi game, atau aplikasi nantinya bisa dilakukan dengan mudah dari Blackberry Messenger. Hmmm…jadi penasaran, apakah tantangan pengembangan untuk developer akan sampai ke tahap koneksi ke platform lain seperti iPhone dan Android seperti yang digosipkan beberapa waktu belakangan tidak ya. Kita tunggu saja kabar berikutnya.
Navigation
Posting Komentar