Popular Post

Posted by : Surya Fahik Rabu, 22 Agustus 2012

device blog image apollo sedona Kelebihan Kuartet BlackBerry Curve 9350, 9360, 9370 dan Torch 9810 smartphone news mobile gadget
RIM baru saja meluncurkan line-up smartphone BlackBerry terbaru mereka yang sudah menggunakan OS BlackBerry 7, yakni seri Curve 9350, 9360, 9370 dan Torch 9810. Nah, sebelum RIM Indonesia meluncurkannya awal September ini, setidaknya ada 3 hal yang perlu Anda ketahui dari keempat seri smartphone ini.
[tab:BlackBerry Curve 9350, 9360, 9370]
1.Desainnya yang ramping
blackberry curve 9350  110824192512 568 Kelebihan Kuartet BlackBerry Curve 9350, 9360, 9370 dan Torch 9810 smartphone news mobile gadget
Mungkin Anda sudah sangat familiar dengan bentuk BlackBerry Curve sebelumnya – juga pada desain seri Torch yang tersohor itu. Nah, di seri Curve baru ini, RIM menjamin hadirnya keseimbangan ergonomi dan gaya melalui desain rampingnya yang sama dengan seri Torch terbaru, di mana lengkungan di permukaan depan dan belakangnya akan memberikan kenyamanan ekstra di genggaman Anda. Mereka menamakan desain ini dengan “Waterfall” – atau Air Terjun. Peletakan antara tombol volume dan silent terintegrasi dengan baik sehingga mudah diakses. Dan terakhir adalah soal bobot, di mana dengan baterai terpasang, massa ketiga BlackBerry Curve ini hanya menyentuh angka 99 gram. Cukup ringan, bukan?
2.Menggunakan Sistem Operasi Terbaru: BlackBerry 7
BlackBerry NFC Kelebihan Kuartet BlackBerry Curve 9350, 9360, 9370 dan Torch 9810 smartphone news mobile gadget
Kebanyakan pengguna smartphone BlackBerry menyenangi kegiatan berselancar di dunia maya, dan BlackBerry Browser generasi berikutnya adalah contoh sempurna dari peningkatan kinerja yang ditawarkan oleh BlackBerry 7. Browser BlackBerry 7 akan memberikan pengalaman berinternet yang lebih cepat secara signifikan, serta telah dioptimalkan dengan dukungan HTML 5 untuk permainan berbasis web dan video. Layar HVGA (480×360) barunya juga akan menampilkan grafis lebih tajam.
Peningkatan lain dari OS 6 ke 7 adalah aktivasi pencarian suara yang akan membuat Anda lebih mudah dalam menemukan file, pesan dan kontak yang tersimpan di BlackBerry Anda, atau untuk menemukan konten-konten di dunia maya.
BlackBerry Curve 9350, 9360 dan 9370 merupakan seri kedua dari smartphone BlackBerry yang telah mendukung fitur Near Field Communications (NFC), setelah BlackBerry Bold 9900 dan 9930. NFC adalah teknologi yang memungkinkan pengguna smartphone hanya melakukan tapping untuk berhubungan dengan perangkat ber-NFC lainnya.
3.Integrasi sosial yang lebih mendalam
blackberry curve 9350 9360 9370 610x418 Kelebihan Kuartet BlackBerry Curve 9350, 9360, 9370 dan Torch 9810 smartphone news mobile gadget
Selain versi terbaru dari Twitter untuk BlackBerry dan Facebook untuk BlackBerry, ketiga seri BlackBeery Curve ini menampilkan versi baru dari aplikasi populer Feed Sosial, yang mengintegrasikan Facebook, Twitter feed dan BBM menjadi satu lokasi. Sosial Feed 2.0 berisi fitur baru seperti Universal Search Integration, serta kemampuan untuk membuat custom views untuk social feed Anda, termasuk menandai hal yang penting dengan bendera untuk dilihat di lain waktu.
[tab: BlackBerry Torch9810]
BlackBerry Torch 9810 Kelebihan Kuartet BlackBerry Curve 9350, 9360, 9370 dan Torch 9810 smartphone news mobile gadget
1. BlackBerry Torch 9810 merupakan Evolusi dari Torch sebelumnya
BlackBerry 9810 camera Kelebihan Kuartet BlackBerry Curve 9350, 9360, 9370 dan Torch 9810 smartphone news mobile gadget
Tentu saja RIM akan mempertahankan bentuk fisik Torch yang fenomenal tersebut, namun tak berarti banyak jika tanpa peningkatan. Torch 9810 memiliki hardware yang lebih kuat yakni terdapat perbaikan pada casing dan keypad plus peningkatan pada layar yang lebih luas dan tajam. Resolusi 246 dpi pada lebar 3.2 inci VGA akan memberikan tampilan yang lebih tajam, sedangkan kamera 5 Megapikselnya dipertahankan dengan peningkatan kemampuan rekam video HD, fitur pengenalan wajah dan stabilisasi gambar. Selain telah menggunakan OS terbaru BlackBerry 7, dukungan koneksi supercepat HSPA+ ditunjang dukungan prosesor 1.2GHz membuat kinerja Torch generasi terbaru ini lebih cepat dan stabil.
2. Perpaduan sempurna fungsi dan gaya
20da harga bb torch 9810 Kelebihan Kuartet BlackBerry Curve 9350, 9360, 9370 dan Torch 9810 smartphone news mobile gadget
Tidak seperti ketiga saudara barunya, Torch 9810 tetap mempertahankan semua keunggulan yang dimilikinya: tombol QWERTY, layar sentuh, plus kombinasi trackpad yang responsif. Layar lebarnya ini cocok untuk bermain game 3D, browsing, menonton video, atau bahkan melihat dokumen presentasi. Sedangkan fungsi berbagi pada kameranya akan memudahkan Anda mengirimkannya ke Facebook, Twitter atau BBM 6.
3. Kembali, BlackBerry 7 OS
Banyak keunggulan digunakannya OS BlackBerry 7 pada Torch 9810. Karena layarnya yang besar nyaman untuk digunakan berselancar internet, maka browser BlackBerry baru yang telah ditingkatkan untuk OS 7 ini akan terasa optimal karena jauh lebih smooth ketika digulir baik dengan trackpad maupun layar sentuhnya Begitu juga dengan responsif layar sentuh terhadap perintah serta adanya UI atau antarmuka baru yang lebih segar, plus akselerasi hardware ala Liquid Graohics. Selain itu untuk bersosialisasi, BBM 6 versi terbaru yang mampu terintegrasi ke banyak hal sudah disuntikkan. OS 7 ini juga sudah mendukung berbagai aplikasi baru termasuk browser augmented reality dari Wikitude yang bisa didapatkan di App World

- Copyright © 2013 Surya Log - Devil Survivor 2 - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -

About Me

Foto saya
KUPANG, NUSA TENGGARA TIMUR, Indonesia

Arsip Blog